Renungan Harian

Minggu, 10 November 2019

TUHAN PEDULI DI SETIAP PERKARA KITA

TUHAN PEDULI DI SETIAP PERKARA KITA

Mazmur 138:7  “Jika aku berada dalam kesesakan, Engkau mempertahankan hidupku; terhadap amarah musuhku Engkau mengulurkan tangan-Mu, dan tangan kanan-Mu menyelamatkan aku.”

Pada dasarnya Allah selalu peduli dan senantiasa tergerak oleh belas kasihan. Allah tidak pernah terlalu sibuk untuk kita atau lalai terhadap anak-anak-Nya.

Ia sangat mengetahui keadaan dan permasalahan manusia, mengerti segala beban dan persoalan yang kita alami, lebih dari siapapun yang kita kenal. Allah rindu agar kita intens bercakap-cakap dengan-Nya tentang segala sesuatu.

Ia ingin agar kita mencurahkan semua kebahagiaan, ketakutan, kesedihan, kegelisahan, harapan, dan bagaimana pun perasaan kita.

Ia ingin kita membawa cerita tentang keseharian, tentang studi, pekerjaan, pasangan hidup, masalah dalam keluarga, dengan sahabat, pacar, suami/istri, anak-anak, penyakit yang kita derita, tentang rencana-rencana kita, impian kita, tentang semuanya. Karena Ia peduli dengan semua itu dan bagi-Nya hidup kita sangat berharga.

Allah mengerti dan peduli atas semua persoalan yang terjadi, tidak akan dibiarkan-Nya kita berjalan sendiri. Karena Allah peduli setiap perkara, maka tidak ada perkara yang terlalu kecil untuk tidak kita bawa kepada-Nya dan tidak ada perkara yang terlalu besar untuk dapat diselesaikan-Nya. Sebab Allah akan memberi kelegaan dan akan bertindak atas hidup kita, menunjukkan jalan keluar atas permasalahan dan memberi penghiburan atas kesedihan.

”Selalu ada jalan keluar bagi mereka yang tetap percaya dan setia kepada Allah.”
Share:

0 komentar:

Posting Komentar

Arsip Blog

Flag Counter
 
Renungan Rohani Kristen Mengucapkan " Selamat Hari Natal 25 Desember 2019 dan Selamat Tahun Baru 2020. Tuhan Yesus Memberkati. Amin.